HEBOH ‼️ Yel Yel Gerak Jalan Spektakuler Lau Maros Sulawesi Selatan


 @RitualSeniBudaya, MAROS - Dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia RI yang ke 79 tahun, di seluruh pelosok negeri sudah berlangsung berbagai aktifitas. Diantaranya adalah yang sedang berlangsung di Kabupaten Maros Provinsi Sulawesi Selatan.


Liat Videonya:


Pemerintah Kabupaten Pemkab Maros gelar lomba gerak jalan yang di ikuti oleh berbagai kalangan diataranya dari Korpri Kecamatan Lau Maros. Dalam penampilannya yang spektakuler ini perwakilan dari ASN Kantor Kecamatan Lau hadir dengan memakai pakaian warna merah, celana hitam dan topi rimba.

Terlihat antusias para penonton saat menyaksikan rombongan Korpri Lau Maros melintas.  Salah satu wilayah lintasan yang di lewati oleh para peserta diantaranya adalah depan Pasar Tradisional Modern Tramo Maros.

Setelah melakukan perjalanan yang cukup melelahkan lewati jalur yang sudah di tentukan oleh panitia pelakaana Lomba Gerak Jalan ini, akhirnya kontingen ASN Kecamatan Lau tiba di Lapangan Pallantikan yang merupakan titik final tempat untuk laporkan pasukan.

Setelah Perlihatkan Yel Yel dan beri Hormat kepada penerima barisan, perwakilan dari Kontingen Kecamatan Lau di Undang untuk naik ke Mimbar untuk menerima Sertifikat Piagam dari panitia. Setelah itu barisan kembali di lanjutkan untuk memberikan keaempatan kepada peserta lainnya yang akan melaporkan barisannya.

Post a Comment

Previous Post Next Post